DLH Majalengka Perkuat Layanan Kebersihan, Bupati Serahkan Truk Sampah Baru
0 menit baca
Majalengka,iNet99.id - Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Majalengka dibawah kepemimpinan Kepala Dinas yang baru terus berusaha untuk mewujudkan Majalengka yang Langkung Sae, dengan mengusung moto “CAKAP” terus berupaya meningkatkan kualitas pelayanan kebersihan dan pengelolaan lingkungan. Upaya tersebut ditandai dengan penyerahan 1 unit kendaraan truk pengangkut sampah baru oleh Bupati Majalengka, H. Eman Suherman, saat apel pagi di halaman Kantor DLH Kabupaten Majalengka, Selasa (6/1/2026).
Bupati Majalengka H. Eman Suherman mengatakan, penambahan armada pengangkut sampah ini merupakan bentuk komitmen pemerintah daerah dalam mendukung kinerja DLH, khususnya dalam menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan di Kabupaten Majalengka.
“Armada ini diharapkan dapat menunjang operasional pengangkutan sampah agar lebih optimal dan merata. Lingkungan yang bersih adalah tanggung jawab bersama, dan pemerintah hadir untuk memperkuat sarana pendukungnya,” ujar Bupati.
Bupati juga mengapresiasi kinerja jajaran DLH yang selama ini terus bekerja di lapangan, serta berharap dengan tambahan armada baru tersebut, pelayanan kepada masyarakat dapat semakin cepat dan efektif.
Sementara itu, Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Majalengka, Wawan Sarwanto, menyampaikan terima kasih atas perhatian dan dukungan Pemerintah Kabupaten Majalengka terhadap DLH. Menurutnya, kendaraan truk sampah baru ini sangat dibutuhkan untuk menunjang kegiatan pengangkutan sampah, terutama di wilayah dengan volume sampah yang terus meningkat.
“Penambahan armada ini akan kami manfaatkan secara maksimal untuk meningkatkan pelayanan kebersihan, sejalan dengan moto DLH Majalengka yaitu Cegah pencemaran Atasi Sampah, Kelola Lingkungan Akuntabel dan Peduli (CAKAP). Kami berkomitmen menjaga lingkungan tetap bersih, sehat, dan berkelanjutan,” ungkap Wawan.
Dengan adanya penambahan armada tersebut, DLH Majalengka optimistis pengelolaan sampah di Kabupaten Majalengka dapat berjalan lebih efektif dan berdampak langsung pada kenyamanan serta kualitas hidup masyarakat.
Pewarta •Eko Widiantoro
